Kilang Minyak |
Hingga siang ini kobaran api di kilang minyak Cilacap masih terus membara, peran tiupan angin yang kencang membuat kilang disebelahnya juga ikut terbakar. Para pemadam kebakaran bekerja ekstra terus - menerus menyemrotkan bahan kimia untuk mendinginkan kilang di sekitarnya agar api tidak meluas. Menko perekonomian Pa Hatta Rajasa pagi tadi langsung mengunjungi tempat kebakaran dan menyatakan kebakaran yang terjadi dipastikan tidak akan mengganggu cadangan BBM Nasional karena tangki yang terbakar merupakan tangki penimbunan.
Sementara untuk memadamkan api, pemerintah juga telah menyiapkan helikopter TNI dan Polisi untuk membantu pemadaman. Pertamina juga diminta untuk mengevakuasi warga yang tinggal di sekitar kilang.
Kebakaran kilang minyak pertamina di Cilacap terjadi pada dini hari kemarin, kobaran api terjadi setelah diawali suara ledakan dan guncangan keras dari dalam kilang, api yang terus membesar kemudian membakar kilang di sebelahnya.
Hingga kini PT. Pertamina belum menghitung kerugian akibat kebakaran ini, penyebab kebakaran pun belum bisa diungkapkan karena penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan tim Labfor Mabes Polri.
Warga sekitar kilang minyak juga merasa khawatir dengan terjadinya kebakaran tersebut, asap yang panas dan suara gemuruh yang keras menyulitkan mereka beraktivitas seperti biasanya. Bahkan ada beberapa warga yang mengungsi di kelurahan setempat yang lokasinya lebih aman dari rumah mereka.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar